Berikut Arti PCC

Siapa yang tidak kenal dengan Bahasa gaul?, Bahasa yang sering digunakan oleh anak muda dalam kehidupan sehari-harinya. Maka tak heran jika ada banyak tongkrongan anak muda yang menggunakan Bahasa yang tidak difahami.

Salah satunya adalah istilah PCC, mungkin dari kalian sudah pernah mendengarkan langsung atau bahkan menggunakan istilah ini dalam obrolan dengan teman sejawat. Namun, apa arti sebenarnya dari PCC dan bagaimana penggunaannya?. Berikut ini adalah informasi mengenai Bahasa gaul dari kata PCC.

Pengertian PCC

Bahasa gaul tidak hanya digunakan dalam tongkrongan semata, melainkan dalam kehidupan bermedia sosial pun menggunakan Bahasa gaul baik itu melalui postingan maupun kolom komentar seseorang. Banyak sekali aplikasi media sosial seperti Tiktok, Youtube, Instagram, Twitter, hingga Whatsapp dalam percakapan nya berisikan Bahasa gaul.

PCC merupakan singkatan dari posisi atau position, yang berarti menanyakan keberadaan lokasi seseorang. Dalam KBBI kata posisi diartikan sebagai letak: kedudukan (Orang, barang). Istilah ini sering digunakan oleh anak-anak daerah Jawa Timur.

Meskipun demikian, istilah ini digunakan oleh khalayak ramai untuk menanyakan keberadaan seseorang. Penggunaan istilah ini dilakukan dalam keadaan tidak resmi atau informal, biasanya dalam penggunaanya tidak disarankan dalam keadaan formal.

Ada banyak penyebab mengapa anak muda menggunakan Bahasa gaul dalam obrolannya yakni kemudahan diantaranya mudah diketik, mudah dalam pengucapannya. Tidak hanya menyuguhkan kemudahan, Bahasa gaul juga memberikan keunikan tersendiri.

Bahasa gaul lahir tidak hanya menggunakan Bahasa asing, melainkan Bahasa daerah atau singkatan-singkatan kata. Meski demikian, anak muda tidak pernah kehabisan untuk senantiasa menciptakan kosakata baru yang dijadikan Bahasa gaul.

Penggunaan Bahasa gaul dilakukan dengan tujuan untuk memberikan kenyamanan Ketika melakukan obrolan dengan teman-teman, namun dalam praktiknya istilah ini sering ditemukan dalam kirim pesan antar sesama atau chatting.

Namun, terkadang penggunaan istilah ini hanya sekedar basa-basi untuk menanyakan keberadaan seseorang. Meski tidak sedikit juga menggunakan istilah ini dengan tujuan mengetahui seseorang, hal tersebut tergantung kepada pengguna masing-masing.

Contoh Penggunaan PCC

Berikut ini adalah contoh penggunaan kata PCC, mungkin Sebagian sudah pernah mendengarnya atau bahkan melakukan langsung bersama dengan teman terdekat.

  1. Pcc dimana?, aku lagi nungguin di depan kafe.”
  2. “Lo lagi pcc dimana broo?, ku mau berangkat sekarang nih.”
  3. Pcc abis rapat niih, akhirnya kelar juga kerjaan hari ini.”
  4. “Gue Pcc abis nonton film mau lanjut nongkrong, lu ikut kan?.”
  5. Pcc masih dimana cuy?, masih lama ga? Udah pada kumpul nih.”

Itulah beberapa contoh penggunaan istilah pcc yang ada dalam obrolan sehari-hari, namun ada banyak juga yang contoh lainnya yang bisa ditemukan langsung didalam tongkrongan anak muda. Perlu diingat bahwa Bahasa gaul bisa berbeda-beda di setiap daerah atau komunitas.

Jika menggunakan Bahasa gaul, maka perlu diperhatikan dengan siapa kamu berbicara dan melihat lingkungan, situasi, kondisi. Karena tidak sedikit yang belum memahami apa arti sebenarnya dari Bahasa gaul yang sedang dilontarkan.

Bahasa gaul bersifat dinamis, akan ada saatnya Bahasa tersebut tidak akan digunakan lagi karena tergantikan dengan Bahasa gaul baru yang sedang viral. Seiring dengan berkembangnya zaman dan waktu Bahasa gaul akan selalu berubah.

Demikianlah, informasi mengenai Bahasa gaul dari kata pcc yang berarti posisi. Istilah tersebut digunakan untuk menanyakan keberadaan seseorang, meski dalam penggunaanya diperlukan kebijaksanaan dan memperhatikan konteks.

Originally posted 2023-11-17 09:00:10.

Leave a Reply

Your email address will not be published.