15+ Ucapan Isra Mi’raj Beserta Doa Atau Amalan Yang Dianjurkan

Ucapan Isra Mi’raj – Sudah tentu sebagian besar umat islam sangat kenal dengan peristiwa penting dalam sejarah agama islam yakni isra mi’raj bukan? Karena peristiwa tersebut begitu momentum hingga diabadikan dalam Alquran surat Al-isra.

Apa sih yang melatarbelakangi adanya peristiwa tersebut? Seperti yang diketahui Nabi Muhammad telah mengenal rasa kehilangan dari sejak kecil, mulai dari meninggalnya ayah, ibu, dan juga kakek.

Namun selayaknya manusia pada umumnya beliau tetap merasa sedih ketika kemudian dihadapkan kembali dengan kehilangan.

Ya Nabi Muhammad kehilangan Abu Thalib, pamannya yang berpengaruh besar dalam perkembangan dakwahnya. Dan yang lebih menyedihkannya pamannya meninggal ketika belum membaca syahadat.

Tak henti disitu, 3 hari kemudian (beberapa menyebut 2 bulan) Nabi Muhammad dihadapkan dengan kematian istri tercinta Siti Khadijah.

Masa-masa sulit dan menyedihkan itulah yang kemudian melatarbelakangi perjalanan hebat yang disebut dengan isra mi’raj.

Secara bahasa isra diartikan berjalan di malam hari, dan mi’raj berarti tangga untuk naik ke atas. Sedangkan dalam pengertian yang lebih luas lagi isra mi’raj diartikan sebagai dua perjalanan Nabi Muhammad SAW dalam satu malam.

Dua perjalanan? Ya perjalanan isra dan mi’raj. Isra merujuk pada perjalanan Nabi Muhammad dari mashjidil haram di mekkah ke mashjidil aqsa yang terletak di yerusalem, sedangkan mi’raj merujuk pada perjalanan nabi ke langit untuk mendapatkan perintah shalat.

Oleh karena itu isra mi’raj menunjukkan adanya dua perjalanan dalam satu waktu. Ya setelah peristiwa itu perintah untuk shalat 5 waktu diwajibkan. Dan juga masih banyak hikmah dari adanya isra mi’raj itu.

Oleh karenanya tak heran jika peristiwa isra mi’raj tersebut selalu diperingati oleh umat islam dengan berbagai cara. Misal pengajian akbar, doa bersama, dan lain sebagainya.


Ucapan Isra Mi’raj


Adapun hal sederhana yang biasa dilakukan yaitu memberikan ucapan isra mi’raj dalam rangka saling mengingatkan dalam kebaikan.

Ucapan isra miraj tersebut sudah mimin rangkum dari berbagai sumber dan akan disajikan pada artikel ini. Yuk langsung saja kita simak ucapan tersebut di bawah ini:

Ucapan Isra Mi’raj Singkat

15+ Ucapan Isra Mi'raj Beserta Doa Atau Amalan Yang Dianjurkan
banjarmasin.tribunnews.com

Beberapa dari kita pasti sering sekali membagikan ucapan tentang peringatan hari-hari tertentu seperti isra miraj di status media sosial masing-masing.

Meskipun niat setiap orang berbeda-beda, tetapi hikmah yang bisa diambil dari memberikan ucapan lewat media sosial adalah bisa mengingatkan diri sendiri dan juga banyak orang atas ucapan yang dibagikan.

Tak terkecuali juga dengan ucapan isra miraj, diharapkan dengan ucapan tersebut banyak orang akan memaknai ulang peristiwa isra miraj tersebut atau paling tidak mengingat momen penting itu.

Adapun ucapan isra miraj yang bisa dibagikan, dapat kamu simak di bawah ini:

  • Selamat hari Isra Miraj bagi seluruh muslim di dunia. Semoga syafaat Nabi Muhammad SAW selalu menyertai kita semua.

  • Selamat hari raya Isra Miraj untuk semua umat muslim! Hopefully today can be a blessed day for all of us

  • Selamat memperingati Hari Isra Miraj bagi umat muslim yang merayakan. Semoga bisa mendapatkan kesempurnaan iman dan islam.

  • Selamat memperingati Isra Miraj Nabi Muhammad SAW bagi umat Islam. Tingkatkan keimanan & ketaqwaan kita kepada Allah SWT.

  • Selamat memperingati Isra Miraj Rasulullah Muhammad SAW untuk saudaraku umat Islam. Semoga kita bisa selalu meneladani akhlak mulia beliau.

  • Selamat menikmati libur di hari Isra Mi’raj nabi Muhammad SAW. Semoga hikmah dan kebahagiaannya menyertai kita.

  • Selamat memperingati Isra Miraj bagi kaum muslimin semuanya. Semoga kita lebih baik lagi dan bisa mengikuti sunnah Rasulullah SAW..Amin

  • Selamat memperingati Isra Miraj Nabi Muhammad SAW bagi muslim dan muslimah di dunia. Selamat memperingati Isra Miraj Nabi Muhammad SAW bagi umat Islam.

  • Tingkatkan keimanan dan ketaqwaan kita kepada Allah SWT. Selamat Merayakan Isra Miraj bagi umat Islam yg menjalankan. Selamat Libur Bagi Umat lainnya.

  • Buat sahabat Muslim, mari kita tingkatkan keimanan dan ketakwaan agar tercipta generasi berakhlakul karimah.

Kata-Kata Mutiara Sebagai Ucapan Isra Mi’raj

Sedangkan kalau kamu butuh kata-kata mutiara untuk memperindah ucapan isra miraj mu, boleh loh langsung simak beberapa contoh kata mutiara di bawah ini. Semoga bisa menginspirasi teman-teman sekalian:

  • Selamat memperingati Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW 27 Rajab 1440 H. Nabi Muhammad SAW adalah Tauladan, Islam adalah agama dan keyakinan yang tak tergoyahkan, dan semoga syafaatnya selalu menyertai kita semua. Amin Ya Rabbal Alamiin.

  • Mari teladani budi pekerti dan akhlakul karimah Nabi Muhammad. Selamat memperingati Isra’ Mi’raj27 Rajab 1440 H.

  • Selamat memperingati Isra’ Mi’raj bagi umat muslim yang merayakan. Semoga bisa mendapatkan kesempurnaan iman dan islam.

  • Eratkan tali silaturahmi, contoh suri tauladan Rasulullah SAW. Jalankan ibadah salat dan muamalah sesuai syariat dan sunnah. Selamat memperingati Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW.

  • Selamat memperingati Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW. Jadikan semangat dari pelajaran Isra’ Mi’raj untuk lebih mendekatkan diri kepada Allah SWT, dengan pelajaran-pelajaran yang dicontohkan Baginda Rasulullah.

Ucapan Isra Mi’raj Dalam Bahasa Inggris

  • Happy Isra Mi’raj for the Muslim in the world, Allah bless us.

  • Happy Isra Mi’raj 1439 H to all moslems in the world.

  • Say thank to Allah who gave us a leader, the light of life, Prophet Muhammad SAW.

  • Happy Isra’ Mikraj for you all Muslim in the world. We love Nabi Muhammad SAW. 27 Rajab 1440 H.

  • Happy Isra’ Miraj of Prophet Muhammad SAW, 27 Rajab 1439 H for all Moslem all over the world!

Doa/Amalan Ketika Menjelang Isra’ Mi’raj

15+ Ucapan Isra Mi'raj Beserta Doa Atau Amalan Yang Dianjurkan
banjarmasin.tribunnews.com

Meskipun kita bisa berdoa dan melakukan amalan kapan saja, dan tidak harus pada momen-momen tertentu. Tetapi memang ada beberapa peristiwa istimewa yang karenanya terdapat anjuran doa atau amalan yang dilakukan pada momen tersebut.

Lalu kalau ketika peringatan isra miraj doa atau amalan apa yang dianjurkan? Yuk simak penjelasannya di bawah ini:

Memperbanyak Istighfar

اللَّهُمَّ أَنْتَ رَبِّي لَا إِلَهَ إِلَّا أَنْتَ خَلَقْتَنِي وَأَنَا عَبْدُكَ وَأَنَا عَلَى عَهْدِكَ وَوَعْدِكَ مَا اسْتَطَعْتُ أَعُوذُ بِكَ مِنْ شَرِّ مَا صَنَعْتُ وَأَبُوءُ لَكَ بِنِعْمَتِكَ عَلَيَّ وَأَعْتَرِفُ بِذُنُوبِي فَاغْفِرْ لِي ذُنُوبِي إِنَّهُ لَا يَغْفِرُ الذُّنُوبَ إِلَّا أَنْتَ

Ya Allah, Engkaulah Tuhanku. Tidak ada Tuhan selain Engkau. Engkau sudah menciptakanku, dan aku adalah hamba-Mu. Aku akan berusaha selalu ta’at kepada-Mu, sekuat tenagaku Yaa Allah. Aku berlindung kepada-Mu, dari keburukan yg kuperbuat. Kuakui segala nikmat yang Engkau berikan padaku, dan kuakui pula keburukan-keburukan dan dosa-dosaku. Maka ampunilah aku ya Allah. Sesungguhnya tidak ada yg bisa mengampuni dosa kecuali Engkau.”

Berpuasa

Niat Berpuasa:

نَوَيْتُ صَوْمَ غَدٍ فِى شَهْرِ رَجَبِ سُنَّةً ِللهِ تَعَالَى

Nawaitu sauma ghadin fi syahri rojabi sunatan lillahi ta’alaa.

Memperbanyak Doa

اَللّٰهُمَّ بَارِكْ لَنَا فِي رَجَبَ وَشَعْبَانَ وَبَلِّغْنَا رَمَضَانَ

Allohumma baarik lanaa fii rojaba wa sya’banaa wa ballighnaa romadhonaa

Artinya: “Ya Allah berilah kami keberkahan di bulan Rojab dan Sya’ban dan sampaikan kami pada bulan Romadhon.”


Demikianlah ucapan isra mi’raj yang bisa mimin sajikan, semoga bisa bermanfaat untuk teman-teman semua ya. Mari memaknai isra miraj dengan sedalam-dalamnya dan sebenar-benarnya pemaknaan.

Keyword: Ucapan Isra Mi’raj

Originally posted 2020-07-29 09:25:28.

Leave a Reply

Your email address will not be published.