1 Paragraf Berapa Baris, Berikut Penjelasannya

Siapa yang masih kebingungan jika ditanya mengenai paragraf?, bahkan hampir tidak bisa jawab ketika ditanya ada berapa baris dalam satu paragraf?.

Artikel ini akan menjelaskan tentang pengertian paragraph, fungsi paragraf, ciri dan contoh dari suatu paragraf. Kamu juga bisa menambah wawasan mengenai paragraf dan melihat bagaimana contoh dari paragraf .

Pengertian Paragraf

Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) paragraf memiliki definisi yakni bagian bab dalam suatu karangan, yang biasanya mengandung satu ide pokok dan penulisannya dimulai dengan garis baru (Alinea).

Ide pokok bermakna gagasan yang menjadi pokok pengembangan sebuah paragraf, ide pokok juga sering kali disebut dengan gagasan utama atau kalimat utama. Dan setiap paragraf akan selalu memiliki ide pokok.

Biasanya ide pokok terletak di awal atau akhir paragraf, tetapi tidak menutup kemungkinan berada di tengah paragraf. Adapun fungsi dari ide pokok dalam suatu paragraf adalah mempermudah pembaca dalam menemukan pesan atau maksud yang disampaikan oleh penulis, dengan kata lain sebagai kunci dalam satu paragraf.

Lantas, ada berapa baris dalam 1 paragraf?

Selain memiliki ide pokok, dalam kalimat pun harus memiliki kalimat pokok, kalimat penjelas serta kalimat penutup. Karena dengan hal demikian bisa memperjelas pesan yang ingin disampaikan.

Idealnya dalam satu paragraf terdiri dari 3 sampai 4 kalimat, namun dalam prakteknya jumlah baris tergantung kepada konteks paragraf atau kepadatan kata yang dimuat oleh penulis. Meskipun, pada umumnya kalimat penjelas lebih panjang dibandingkan dengan kalimat utama.

Berikut rincian dalam suatu paragraf :

  • 1 paragraf memiliki 3-4 kalimat
  • 1 kalimat memiliki 1-2 baris
  • Intinya, dalam satu paragraf memiliki 3-10 baris.

Unsur-Unsur Paragraf

Sebuah paragraf dikatakan paragraf yang baik, jika didalamnya terdapat unsur-unsur dalam pembentukan paragraf. Diantaranya :

  • Memiliki kalimat utama dalam suatu paragraf.
  • Memiliki kalimat penjelas sebagai unsur pendukung dalam kalimat utama.
  • Memiliki hubungan satu kalimat dengan kalimat lainnya, sehingga satu paragraf mudah difahami.
  • Memiliki penghubung kalimat sebagai penyambung kalimat dengan tujuan menambah keterangan, untuk menjelaskan hubungan sebab-akibat, atau menjelaskan yang lainnya.

Seluruh kalimat yang terletak dalam suatu paragraf tentu harus berhubungan dan saling berkaitan, meskipun suatu paragraf yang panjang atau pendek menjadi penentu seberapa banyaknya ide pokok yang dituangkan oleh penulis untuk pembaca.

Selain unsur yang diatas, perhatikan juga jenis teks yang sedang ditulis. Sebagai contoh dalam artikel berita. Paragraf dalam artikel berita cenderung lebih pendek dan langsung ke intinya, biasanya dengan satu atau dua baris yang membentuk satu paragraf.

Dilain hal, ada tulisan yang mengarah ke akademik atau esai. Dalam paragraf demikian biasanya cenderung lebih panjang dan terdiri dari beberapa baris, yang membahas satu topik secara lebih mendalam. Dibandingkan dengan paragraf yang ada dalam tulisan artikel berita.

Contoh Paragraf

Seperti dijelaskan di awal bahwa dalam paragraf memiliki pedoman yang berbeda tergantung dengan konteks penulisan.  Berikut contoh paragraf :

“Dalam beberapa dekade terakhir, kemajuan teknologi telah mempengaruhi hampir segala aspek kehidupan kita. Salah satu dampak terbesar teknologi adalah kemudahan dalam mengakses informasi. Internet telah memberikan akses ke dunia yang lebih terhubung, bahkan hiburan, informasi, apapun itu bisa dijangkau dalam hitungan detik.

Selain itu, teknologi telah merevolusi dalam  bekerja dan berkomunikasi. Perkembangan perangkat lunak dan aplikasi telah memungkinkan kolaborasi yang efisien. Lebih dari itu, di dalam sektor Kesehatan teknologi sangat membantu mendiagnosis dan perawatan dalam penyakit.

Dalam setiap inovasi baru, teknologi selalu mengubah dan memajukan dunia serta membuka pintu untuk masa depan yang lebih canggih. Meskipun dalam prakteknya terdapat pro kontra atau plus minus yang didapat.”

Demikianlah, beberapa informasi mengenai paragraph. semoga bisa membantu dan menambah wawasan tentang paragraph.

Originally posted 2023-08-18 09:00:15.

Leave a Reply

Your email address will not be published.