10 Variasi Resep Batagor yang Enak Maknyus (Sederhana dan Mudah)

Resep Batagor – Makanan selingan atau camilan sejenis batagor, siomay, cilok, dan pempek sepertinya sudah sangat disukai oleh hampir sebagian besar masyarakat Indonesia.

Hal ini dikarenakan cita rasa dari makanan tersebut yang kenyal. Tekstur kenyal tersebut diperoleh dari adanya kandungan pati singkong atau sagu di dalamnya.

Biasanya kudapan tersebut disantap dengan saus kacang yang gurih atau kuah cuko yang rasanya asam manis.

Namun diantara jenis camilan gorengan tersebut yang lebih diminati adalah batagor. Batagor sendiri termasuk makanan kuliner khas dari Jawa Barat yang memang terkenal dengan kegurihan rasanya.


Resep Batagor


Batagor sendiri terbuat dari ikan atau daging yang dicampur dengan tepung dan bumbu-bumbu sederhana lainnya sehingga membentuk seperti bakso.

Biasanya akan disajikan bersamaan dengan bumbu pecel atau kuah kacang. Makan yang satu ini khusus Bandung tapi sudah meluas jangkauannya ke seluruh Indonesia dan tidak hanya orang kawasan Jawa saja yang mengenal dan pecinta makanan ini.

1. Resep Batagor Khas Bandung

√ 2 Resep Batagor yang Enak Maknyus (Sederhana dan Mudah)
Image Source: liputan6.com

Bagaimana cara membuat batagor Bandung yang enak dan sederhana? Untuk itu langsung saja kita simak ulasan resep dan cara membuat batagor berikut ini :

Bahan-bahan yang Digunakan:

  • 100 gr daging ikan tenggiri (jika Anda tidak suka atau sulit dalam mendapatkan ikan ini bisa diganti dengan jenis ikan yang sama, ayam atau daging)
  • 100 gr tepung tapioka atau tepung sagu
  • 100 ml air putih
  • 1 sdt garam (bila Anda rasa belum cukup, Anda bisa tambahkan sesuai dengan selera Anda)
  • 2 sdt gula pasir
  • 1 batang daun bawang, iris-iris sampai halus
  • Tahu yang telah dipotong membentuk segitiga

Bumbu yang Digunakan :

  • Parut 2 siung bawang putih, lalu tumbuk sampai halus
  • 1 sdt merica
  • 1 sdt kecap manis
  • Penyedap masakan secukupnya

Cara Membuat Batagor:

  1. Haluskan ikan atau daging dengan menggunakan blender bersama air dan bumbu yang telah disiapkan sebelumnya
  2. Setelah penghalusan selesai, pindahkan ke wadah lain dan masukkan tepung tapioka atau tepung sagu secara merata dan aduk secara merata dengan menggunakan tangan
  3. Masukkan daun bawang kedalam adonan tadi dan aduk dengan tangan hingga kalis atau merata
  4. Ambil tahu yang telah dipotong membentuk segitiga. Belah pada bagian tengahnya menggunakan sendok garpu yang dimiringkan. Ambil sedikit adonan dan sisipkan pada bagian tengah tahu dan tutupi bagian yang terbuka dengan menggunakan adonan. lakukan hingga habis adonan
  5. Goreng tahu dengan menggunakan minyak yang panas hingga matang
  6. Sajikan dengan saus kacang atau kuah pecel
  7. Batagor siap dihidangkan

2. Resep Batagor Daging Ayam Enak

√ 2 Resep Batagor yang Enak Maknyus (Sederhana dan Mudah)
Image Source: cookpad.com

Batagor umumnya dibuat dengan menggunakan bahan utama berupa tahu. Tetapi dengan semakin gencarnya minat masyarakat akan batagor ini maka batagor sudah mulai dibuat dengan varian lainnya, salah satunya yaitu batagor daging ayam.

Jika Anda sedang berada di wilayah Jawa Barat khususnya daerah Bandung, maka Anda akan dengan mudahnya menjumpai pedagang kaki lima di pinggir jalan yang menjual batagor dengan berbagai varian.

Tak hanya itu saja, bahkan batagor juga dijual khusus di kedai atau outlet.

Batagor daging ayam jika ingin Anda buat sendiri di rumah juga bisa. Untuk bahan yang digunakan bisa Anda beli di pasar atau supermarket terdekat, sedangkan untuk proses pembuatannya sama persis dengan bagaimana membuat batagor pada umumnya.

Dalam kesempatan kali ini kami akan berbagi informasi resep dan cara membuat batagor daging ayam enak poll dan maknyus.

Bahan – bahan yang dibutuhkan :

  • 10 buah Tahu putih (ukuran 4 x 4 cm, belah diagonal sehingga menjadi bentuk segitiga)
  • Kulit pangsit secukupnya

Bahan – bahan isian :

  • 300 gram Daging ayam tanpa tulang
  • 125 gram Labu siam (dikukus hingga matang, kemudian parut atau haluskan)
  • 40 ml Santan kental instan
  • 250 gram Tepung tapioka
  • 1 batang Daun bawang (dirajang dan cincang halus)

Bahan dan bumbu yang diblender :

  • 4 butir Bawang merah
  • 3 butir Bawang putih
  • 1,5 sendok teh Merica bubuk
  • 1 butir Telur ayam (dikocok lepas)
  • 1/2 sendok makan Garam
  • 1 sendok makan Gula pasir

Cara membuat batagor daging ayam:

  1. Mula – mula siapkan tahu putih yang telah dibelah diagonal menjadi bentuk segitiga, goreng setengah matang.
  2. Lalu masukkan bumbu yang dihaluskan menjadi satu dengan blender ke gelas blender dry mill, proses hingga halus. Sisihkan.
  3. Masukkan fillet daging ayam, labu siam kukus, dan santan kental ke dalam food processor, haluskan.
  4. Tuangkan adonan ke dalam mangkuk, masukkan daun bawang cincang, aduk adonan hingga rata.
  5. Kemudian tambahkan tepung tapioka, aduk rata.
  6. Setelah itu ambil sepotong tahu, iris bagian tengahnya dengan pisau tajam, jejalkan satu sendok makan adonan ke dalam tahu biarkan sebagian isi terlihat di luar.
  7. Celupkan ujung jemari tangan ke minyak goreng, tekan dan padatkan adonan di dalam tahu, rapikan permukaan adonan yang tampak di luar tahu.
  8. Tata tahu berisi adonan di piring, lakukan proses yang sama hingga semua tahu habis.
  9. Jika semua sudah selesai, maka goreng batagor hingga matang dengan minyak goreng yang panas, angkat dan tiriskan.
  10. Lalu susun batagor yang sudah digoreng di atas piring saji dan siap dihidangkan.

Itulah resep dan cara membuat batagor daging ayam enak poll dan maknyus. Jangan lupa untuk menyajikan batagor daging ayam lengkap dengan saus kacangnya. Dijamin camilan Anda di rumah akan terasa lebih istimewa dan mantap.

Selain itu batagor daging ayam juga bisa dijadikan untuk suguhan bagi para tamu dan kerabat yang sedang berkunjung ke rumah Anda.

Selamat mencoba.

3. Resep Batagor Bandung Tanpa Ikan

√ 10 Variasi Resep Batagor yang Enak Maknyus (Sederhana dan Mudah)
Image Source:  cookpad.com

Siapa yang tidak kenal dengan batagor khas bandung, sebagai jajanan khas yang saat ini tersedia di berbagai daerah, batagor digemari oleh banyak sekali orang karena cita rasanya yang enak.

Perpaduan rasa batagor dengan bumbu kacang, saus, dan kecap membuat jajanan yang satu ini terasa enak dan memanjakan lidah. Batagor sendiri secara umum dibuat dengan adonan yang berbahan ikan tenggiri, namun ada juga batagor yang tidak menggunakan ikan.

Batagor Bandung tanpa ikan pun tidak kalah enak dengan batagor biasanya, terlebih kamu juga bisa membuatnya sendiri di rumah, penasaran bagaimana? Simak resepnya di bawah ini.

Bahan:
– 1 tahu putih yang dipotong 8 bagian
– 100 gr tepung terigu
– 100 gr tepung sagu
– 2 siung bawang putih
– 1 sendok teh garam
– 6 lembar kulit pangsit
– 3 batang daun bawang yang dicincang halus
– 1 sendok teh gula pasit
– 1 sendok teh merica
– 2 telur
– 150 ml air dingin

Cara Membuat:
1. Haluskan bawang putih bersama dengan garam, gula dan merica.
2. Siapkan wadah lalu campurkan tepung sagu dan juga tepung terigu bersama dengan bumbu halus yang sudah dihaluskan sebelumnya. Campur sampai rata dan pastikan adonan sambil diuleni.
3. Selanjutnya tuangkan air sedikit demi sedikit sampai adonan kalis kemudian masukkan daun bawang dan aduk lagi sampai semuanya merata.
4. Jika sudah, kukus tahu yang sudah disiapkan lalu iris dan kosongkan pada bagian tengahnya.
5. Siapkan kulit pangsit lalu masukkan adonan kedalam bagian tengah tahu yang sudah diiris kemudian taruh di tengah kulit pangsit lalu tutup. Lakukan sampai semuanya habis.
6. Kocok dua telur dengan sedikit garam lalu masukkan tahu dan kulit pangsit yang sudah dibuat sebelumnya, kemudian goreng sampai matang atau berwarna kecoklatan.

4. Resep Batagor Aci

√ 10 Variasi Resep Batagor yang Enak Maknyus (Sederhana dan Mudah)
Image Source:  nyaribisnis.com

Pada umumnya batagor merupakan jajanan yang dibuat menggunakan tahu yang sudah dilembutkan lalu diisi dengan adonan yang berbahan ikan tenggiri dan juga tepung lalu kemudian di goreng.

Namun ada juga batagor aci yang dibuat menggunakan bahan dengan campuran aci tapi memiliki rasa yang juga tidak kalah enaknya. Batagor aci sendiri bisa dibuat sebagai alternative jika kamu ingin membuat batagor tanpa menggunakan bahan ikan.

Jika kamu penasaran ingin mencoba membuat batagor aci, berikut merupakan resep yang bisa kamu coba gunakan.

Bahan:
– 15 kulit pangsit
– 5 tahu kuning
– Jamur tiram yang dicincang kasar secukupnya
– 8 sdm tepung terigu
– 7 sdm tepung tapioka
– 2 batang daun bawang yang diiris tipis
– Segelas air
– Garam secukupnya
– Kaldu bubuk secukupnya

Cara Membuat:
1. Siapkan wadah lalu campurkan semua bahan kecuali kulit pangsit dan tahu serta aduk sampai semuanya merata.
2. Selanjutnya siapkan kulit pangsit lalu masukkan adonan sedikit demi sedikit ke dalam kulit pangsit sampai kulit pangsit habis.
3. Untuk tahunya, potong tahu menjadi potongan segitiga, kemudian belah bagian tengahnya, lalu isi bagian tengah tahu dengan adonan yang sudah dibuat sebelumnya. Lakukan sampai tahu atau adonan habis.
4. Siapkan penggorengan dan panaskan minyak lalu goreng batagor yang menggunakan kulit pangsit dan tahu sampai matang atau sampai berubah warna menjadi kecoklatan.

5. Resep Batagor Original

√ 10 Variasi Resep Batagor yang Enak Maknyus (Sederhana dan Mudah)
Image Source:  liputan6.com

Batagor atau yang biasa dikenal sebagai singkatan dari bakso tahu goreng merupakan sebuah jajanan khas Bandung yang terkenal dan disukai oleh banyak orang. Batagor sendiri sekarang ini terdapat beberapa variasi.

Meskipun sekarang ini cukup banyak variasi, namun tentunya banyak juga orang yang lebih menyukai batagor original atau menempatkan cita rasa batagor original di tempat khusus di hati mereka.

Sebagai salah satu penggemar batagor, sebagian orang pernah terbesit ingin mencoba membuatnya sendiri. Penasaran bagaimana? Berikut merupakan resep yang bisa dicoba untuk digunakan.

Bahan:
– 2 tahu putih yang dipotong 8 bagian
– 200 gr ikan tenggiri filet yang dihaluskan
– 2 putih telur
– 100 gr tepung sagu
– 20 gr tepung terigu
– 8 lembar kulit pangsit
– 100 gr tepung sagu
– 3 batang daun bawang yang dicincang halus
– 1 sendok teh garam
– 1 sendok teh gula pasir
– 1 sendok teh merica
– 2 telur
– 150 ml air dingin

Cara Membuat:
1. Pertama, siapkan wadah lalu campurkan ikan tengiri yang sudah dihaluskan bersama dengan daun bawang, gula pasir dan garam kemudian uleni sampai rata. Jika sudah masukkan putih telur lalu aduk lagi sampai rata.
2. Selanjutnya tuang air dingin sedikit demi sedikit ke dalam adonan sambil adonan diuleni.
3. Kemudian masukkan juga tepung sagu sedikit demi sedikit sambil terus diaduk sampai rata. Jika sudah masukkan tepung terigu lalu aduk sampai semuanya merata.
4. Selanjutnya kukus tahu yang sudah disiapkan lalu iris kosongkan bagian tengahnya.
5. Siapkan kulit pangsit lalu masukkaan adonan ke bagian tengah kulit pangsit. Untuk tahunya masukkan adonan ke dalam bagian tengah tahu yang sudah diiris dan dikosongkan bagian dalamnya lalu sisihkan. Lakukans ampai adoan, tahu, dan kulit pangsit habis.
6. Selanjutnya siapkan penggorengan dan panaskan minyak
7. Siapkan wadah dan kocok 2 telur dengan sedikit garam lalu masukkan tahu dan kulit pangsit yang sudah diisi adonan ke dalam kocokan telur, baru digoreng.
8. Goreng sampai matang atau sampai berubah warna menjadi kecoklatan.

6. Resep Batagor Udang

√ 10 Variasi Resep Batagor yang Enak Maknyus (Sederhana dan Mudah)
Image Source:  tandaseru.id

Seperti yang sudah sedikit disinggung pada bahasan sebelumnya, sekarang ini terdapat beberapa variasi dari batagor, salah satunya adalah batagor udang. Jika biasanya batagor menggunakan campuran bahan ikan tenggiri, maka ini menggunakan udang.

Batagor udang sendiri memiliki cita rasa yang juga enak, ditambah dengan perpaduan rasa batagor yang ditemani bumbu kacang, saus atau sambal dan kecap. Variasi batagor udang pun juga bisa kamu coba buat sendiri di rumah.

Penasaran ingin mencoba membuat sendiri batagor dengan campuran udang? Simak resepnya di bawah ini.

Bahan:
– 200 gr udang
– 8 lembar kulit pnagsit instan
– 2 tahu putih yang dipotong menjadi 8 bagian
– 2 putih telur
– 2 telur
– 100 gr tepung sagu
– 20 gr tepung terigu
– 3 batang daun bawang yang dicincang halus
– 1 sendok teh gula pasir
– 1 sendok teh garam
– 1 sendok teh merica
– 150 ml air

Cara Membuat:
1. Siapkan udang dengan merebusnya menggunakan air 150 ml sampai matang lalu angkat dan tiriskan. Air bekas rebusan udang jangan dibuang, dan menjadi kaldu udang. Cincang udang sampai halus.
2. Siapkan wadah lalu campurkan udang bersama dengan daun bawang, gula pasir dan garam lalu masukkan putih telur dan aduk sampai semua tercampur rata.
3. Masukkan air kaldu udang sedikit demi sedikit dan lakukan sambil adonan diuleni.
4. Selanjutnya masukkan tepung sagu sedikit demi sedikit dambil terus di aduk, lalu masukan tepung terigu lalu aduk lagi sampai semuanya merata.
5. Kukus tahu lalu iris dan kosongkan bagian tenghannya. Siapkan kulit pangsit
6. Masukkan adonan ke dalam bagian tengah tahu dan ke dalam kulit pangsit yang sudah disiapkan sebelumya lakukan sampai semuanya habis.
7. Siapkan penggorengan dan panaskan minyak, kocok 2 telur menggunakan sedikit garam lalu celupkan tahu dan kulit pangsit yang sudah diisi adonan kedalam kocokan telur lalu goreng sampai matang atau berubah menjadi kecoklatan.

7. Resep Batagor Kuah

√ 10 Variasi Resep Batagor yang Enak Maknyus (Sederhana dan Mudah)
Image Source:  pergikuliner.com

Jika biasanya batagor disajikan dengan kondisi yang garing karena digoreng, maka kamu juga perlu mencoba sajian batagor kuah. Batagor kuah sendiri adalah batagor yang disajikan dengan kuah dan memiliki cita rasa yang enak dan gurih.

Jika sulit menemukan batagor kuah, kamu juga bisa membuatnya sendiri di rumah. Perpaduan gurihnya rasa batagor yang khas ditambah dengan kuah yang gurih membuat batagor kuah siap untuk memanjakan lida kamu yang menyantapnya.

Ingin mencoba membuat sendiri batagor kuah di rumah? Berikut merupakan resep yang bisa dicoba gunakan.

Bahan:
– 2 tahu putih yang dipotong 8 bagian
– 8 kulit pangsit
– 100 gr ikan tenggiri filet yang dihaluskan
– 100 gr daging ayam filet yang dihaluskan
– 20 gr tepung terigu
– 100 gr tepung sagu
– 2 putih telur
– 1 sendok teh garam, merica dan gula pasir

Bahan untuk Kuah:
– 200 gr ayam
– 6 siung bawang putih yang dicincang halus
– 2 sendok makan kecap asin
– 3 batang daun bawang yang dicincang
– 1 sendok makan minyak wijen
– 700 ml air

Cara Membuat:
1. Siapkan wadah lalu campur daging ayam, ikan tenggiri bersama dengan daun bawang, gula pasir dan garam lalu aduk rata kemudian masukkan putih telur lalu aduk sampai rata lagi.
2. Campurkan air dingin sedikit demi sedikit sambil terus diaduk, masukkan tepung sagu sedikit demi sedikit sambil terus diaduk, kemudian masukkan tepung terigu dan aduk lagi sampai rata.
3. Kukus tahu dan iris bagian tengahnya lalu siapkan kulit pangsit
4. Masukkan adonan ke dalam bagian tengah tahu dan kulit pangsit lalu siapkan celupan sebelum digoreng, kocokkan 2 telur dan sedikit garam.
5. Panaskan minyak, celupkan tahu dan kulit pangsit ke dalam kocokan telur kemudian goreng sampai matang.
6. Siapkan kuah, rebus air dan masukkan ayam lalu tunggu sampai mendidih. Tumis bawang putih yang sudah dihaluskan dan masukkan ke dalam air kaldu, lalu masukkan daun bawang, minyak wijen, kecap asin dan gula pasir.
7. Terakhir tuangkan kuah ke dalam mangkuk berisi batagor.

8. Resep Batagor Tahu

√ 10 Variasi Resep Batagor yang Enak Maknyus (Sederhana dan Mudah)
Image Source:  thegorbalsla.com

Batagor tahu juga bisa menjadi salah satu variasi batagor yang bisa kamu coba dan cicipi. Menggunakan bahan tahu, cita rasa dari batagor yang satu ini juga tidak kalah enak ditambah dengan rasa tahu yang khas.

Jika ingin mencoba membuatnya sendiri dirumah, bahan-bahan yang digunakan pun sangat mudah didapatkan ditambah dengan cara pembuatannya yang tidaklah terlalu sulit, sehingga kamu bisa membuatnya sesuai dengan keinginan kamu.

Penasaran mau mencoba membuat batagor tahu sendiri di rumah? Simak resepnya di bawah ini.

Bahan:
– 1 kotak tahu
– 1 telur
– 7 sendok makan tepung tapioka
– 3 sendok makan tepung terigu
– ½ sendok makan baking powder
– 1 batang daun bawang yang dihaluskan
– Garam dan penyedap rasa secukupnya
– Air secukupnya

Cara Membuat:
1. Siapkan tahu dan potong menjadi ukuran kotak kecil lalu haluskan bawang putih dan tambahkan sedikit garam.
2. Selanjutnya siapkan wadah, campurkan tepung tapioka, tepung terigu lada, bawang putih yang dihaluskan, daun bawang, baking powder, telur, garam dan peyedap rasa secukupnya lalu aduk sampai rata.
3. Tambahkan air sedikit demi sedikit jangan sampai adonan terlalu encer.
4. Panaskan minyak lalu masukkan potongan tahu ke dalam adonan dan goreng sampai matang.

9. Resep Batagor Sawi

√ 10 Variasi Resep Batagor yang Enak Maknyus (Sederhana dan Mudah)
Image Source:  cookpad.com

Ingin mencicipi variasi batagor yang tidak biasa? Maka kamu bisa mencoba batagor sawi. Batagor sawi sendiri adalah variasi hidangan batagor yang bahannya menggunakan campuran sawi sehingga batagornya terlihat berwarna hijau sawi.

Selain unik, batagor sawi juga memiliki rasa yang enak. Rasa dari batagor yang khas dipadukan dengan sayuran sawi membuat batagor ini memiliki rasa yang enak dan gurih. Jika kamu menyukai sayuran, maka coba batagor yang satu ini.

Jika ingin mencoba membuat variasi batagor dengan sayuran sawi ini, berikut merupakan resep yang bisa kamu gunakan.

Bahan:
– 1 ikat sawi yang diambil daunnya saja
– 1 tahu yang dipotong menjadi ukuran kecil
– 1 putih telur ayam
– 1 genggam ebi
– 3 sedok makan tepung terigu
– 6 sendok makan tepung kanji
– 2 siung bawang merah
– 1 siung bawang putih
– 1 batang daun bawang yang dipotong kecil
– Garam secukupnya
– Merica secukupnya
– Minyak wijen secukupnya
– Kecap ikan secukupnya

Cara Membuat:
1. Sisihkan tahu yang sudah dipotong menjadi ukurang kecil-kecil dan sisihkan daun sawi.
2. Blender bawang putih dan bawang merah bersama dengan 1 ikat daun sawi yang sudah diambil daunnya saja, lalu tuangkan beberapa sendok air.
3. Siapkan wadah lalu campurkan bahan yang sudah diblender bersama dengan putih telur, tepung terigu, tepung kanji, daun bawang, merica, garam, kecap ikan dan minyak wijen lalu aduk sampai semuanya rata.
4. Balutkan tahu yang dipotong kecil-kecil menggunakan adonan lalu goreng sampai matang.

10. Resep Batagor Telur Puyuh

√ 10 Variasi Resep Batagor yang Enak Maknyus (Sederhana dan Mudah)
Image Source:  cookpad.com

Satu lagi batagor yang tidak biasa, yaitu batagor telur puyuh. Menggunakan bahan telur puyuh sebagai campuran dari batagor tentunya akan menciptakan cita rasa batagor yang enak dan juga lezat, terlebih jika kamu menyukai telur puyuh.

Jika biasanya telur puyuh digunakan untuk campuran masakan seperti sayur sop, tumis kangkung atau tumis bayam, maka penggunaan telur puyuh pada batagor juga memiliki rasa yang tidak kalah enaknya.

Penasaran ingin mencoba membuat batagor telur puyuh sendiri di rumah? Berikut merupakan resepnya.

Bahan:
– Telur puyuh secukupnya
– 2 tahu yang dihaluskan
– 8 sendok makan tepung tapioka
– 4 sendok makan tepung terigu
– 2 siung bawang putih yang dicincang halus
– 1 batang daun bawang yang diiris kecil-kecil
– ½ sendok teh baking pownder
– ½ sendok teh garam
– ½ sendok teh merica bubuk
– Kulit pangsit

Cara Membuat:
1. Siapkan wadah lalu campurkan tepung tapioka, tepung terigu, tahu yang dihaluskan, 2 siung bawang putih yang dihaluskan, baking powder, daun bawang, garam dan merica.
2. Aduk sampai semuanya merata.
3. Rebus telur puyuh sampai matang lalu buang cangkangnya dan siapkan kulit pangsit.
4. Panaskan minyak lalu lapisi telur puyuh menggunakan adonan batagor, lalu goreng sampai matang.
5. Begitu juga dengan kulit pangsit, bungkus adonan menggunakan kulit pangsit lalu goreng sampai matang.
6. Lakukan sampai adonan yang dibuat habis.

Demikian resep dan cara membuat batagor Bandung yang enak, mudah dan spesial. Jika ada saran, kritik, atau tambahan, silahkan tulis dikolom komentar. Semoga bermanfaat dan terima kasih.

Keyword: Resep Batagor

Originally posted 2020-04-21 23:49:16.

Leave a Reply

Your email address will not be published.